Gunung
Tangkuban Perahu, Gunung Indah di Utara Bandung - Gunung Tangkuban Perahu adalah sebuah
lokasi wisata yang terletak di daerah Lembang Bandung barat yang berbentuk
sebuah gunung aktif yang memiliki ketinggian 2.084 mdpl. Keunggulan dari gunung
Tangkuban Perahu adalah lokasinya yang sangat asri alami dan sejuk dikelilingi
oleh hutan yang luas dan pohon pinus yang hijau memanjakan mata. Keasrian
gunung membuat banyak orang berbondong-bondong untuk menikmati gunung Tangkuban
Perahu sehingga saat hari libur gunung Tangkuban Perahu menjadi ramai oleh
pengunjung. Destinasi wisata dini sudah menjadi Wisata Alam Terpopuler di Bandung.
Nama gunung Tangkuban Perahu tidak
terlepas dari legenda sangkuriang dan dayang sumbi. Dimana dalam legenda
tersebut di ceritakan bahwa gunung Tangkuban Perahu terbentuk dari sebuah
perahu yang di tendang sangkuriang karena tidak berhasil menikahi dayang sumbi
yang merupakan ibunya sendiri. Dalam bahasa sunda Tangkuban Perahu berarti
(perahu yang terbalik) jika dilihat dari kejauhan memang gunung ini seperti sebuah perahu yang terbalik.
Gunung perahu merupakan gunung yang
aktif dan intens mengeluarkan lahar yang panas namun masih aman untuk
dikunjungi karena di area gunung Tangkuban Perahu ada sistem pemantau yang sangat baik. Di
gunung ini terdapat 3 kawah yakni kawah ratu kawah domas dan kawah upas semua
kawah memiliki daya tarik tersendiri sehingga sering digunakan untuk keperluan
dunia hiburan televisi dan film.
Alamat Lokasi Gunung Tangkuban Perahu
Alamat
Lokasi Gunung Tangkuban Perahu berada di wilawah Cikole Lembang Kabupaten Bandung barat. Lokasinya persis berada di perbatasan dengan Kabupaten
Subang, jika dari arah Bandung maka gunung Tangkuban Perahu berada di arah
utara. Untuk menuju lokasi bisa dilakukan dengan beberapa cara bisa dengan
kendaraan pribadi maupun kendaraan umum, untuk kendaraan umum bisa menggunakan
bus Bandung Indramayu atau bus kecil Bandung-Subang.
Satu hal yang perlu di perhatikan jika
akan mengunjungi Tangkuban Perahu adalah usahakan mengunjungi pas pagi hari dan pulang di siang hari karena
jalan gunung Tangkuban Perahu menuju bandung dan sebaliknya saat sore di akhir
pekan akan sangat padat dengan kendaraan wisata dari berbagai daerah.
Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Gunung Tangkuban Perahu
Harga
tiket masuk gunung Tangkuban Perahu adalah Rp. 13.000,- per orang untuk wisatawan lokal Indonesia dan Rp
50.000,- per orang untuk wisatawan mancanegara. Untuk jam buka gunung Tangkuban
Perahu buka dari jam 07.00 hingga 17.00. untuk parkir di bedakan berdasarkan
jenis kendaraannya, untuk kendaraan roda dua Rp. 7.000, mobil Rp. 15000 dan bus Rp. 25.000.
Hotel terdekat ke gunung tangkuban perahu
Karena gunung Tangkuban Perahu berada di
Lembang yang merupakan kawasan objek wisata, maka banyak sekali pilihan Hotel terdekat ke gunung tangkuban perahu.
Beberapa hotel tersebut seperti hotel Puteri Gunung yang terletak di Lembang,
Hotel Panorama Lembang, Terminal Wisata Grafika Cikole, Sari Ater Hotel dan beberapa
hotel yang tersebar di Cikole,
lembang dan Ciater.
0 comments :
Posting Komentar
Silahkan berkomentar, sesuai dengan artikel yang anda komentari.
Terimakasih untuk tidak :
- SARA
- SPAM
- Post Link Aktif / Tidak Aktif
- Berjualan dan sebagainya
* Semua komentar yang dilarang, tidak akan di tayangkan .
Salam,
natzten -